GuciNEWS – Awak Gucinews berkesempatan ngobrol asyik dengan Eni sang pembuat manisan kolang kaling di kediamannya Griya Tugu Asri Kelurahan Tugu Cimanggis sambil menikmati Kolang-kaling rasa pandan yang disajikannya. “Saya sudah 5 tahun geluti kolang-kaling” ungkapnya.
“Awalnya sih, saya kepengen ngobatin orang tua, eh…tau-tau banyak yang pesen, jadi deh keterusan, tapi sebenarnya, saya ingin mengangkat pangan tradisional yang sering muncul saat idul fitri, tapi belakangan hampir langka” lanjutnya.
Perempuan tangguh yang juga ketua RW Ramah Anak di komplek Griya Tugu Asri, telah mencoba menghadirkan produk kolang kaling dengan beberapa rasa, seperti: Leci, Cocopandan, Anggur, Pandan, Greentea, Gulabatu dan Original/Tawar.
Produk Kolkal Griya juga sudah memperoleh legalitas dari berbagai lembaga, seperti PIRT, Halal, HKI, Piagam Binyang Keamanan Pangan dr BPOM Jabar, Sertifikasi BNSP, IUMK dan NIB.
Selain kolang kaling, produk yang segera dilaunching adalah jus kolang kaling, mudah-mudahan bisa menjadi pilihan para pencinta minuman tradisional.
Harga pertoples:
– Isi 500g @Rp 40.000
– Isi 200g @Ro 20.000