Nurul Yaqin, GuciNEWS – Sabtu malam (14/9/2019) DKM Masjid Nurul Yaqin yang berlokasi di Kp. Poncol RT 05 RW 01 Tugu Cimanggis melaksanakan tasyakuran atas telah selesainya renovasi pembangunan masjid dirangkai dengan kegiatan santunan anak yatim, jumlah anak yatim sebanyak 47 orang.
Dalam acara tersebut Panitia mengundang Ustaz Akri Patrio sebagai penceramah, jamaah sehabis Isya telah menantikan kehadiran penceramah yang pernah berprofesi sebagai pelawak bersama Eko dan Parto Patrio.
Tepat pukul 21.30 Akri Patrio tiba di tempat acara dan langsung didaulat menyampaikan tausiah di hadapan sekitar 500 jamaah.
Akri Patrio berhasil menarik perhatian jamaah masjid Nurul Yaqin yang kebanyakan ibu-ibu, metode ceramah yang dikombimasikan dengan lawakan membuat mata jamaah yang mengantuk menjadi melotot mendengarkan ceramah tokoh Ustaz Feri dalam sinetron Para Pencari Tuhan (PPT) yang di TV swasta nasional yang ditayangkan pada dini hari bulan Ramadan.
Romli selaku Panitia merasa senang dan bangga atas suksesnya acara tasyakuran, lebih-lebih karena penceramah kondang bisa hadir.
“Saya lega acara tasyakuran dan santunan yatim bisa terlaksana dengan baik, apalagi dihadiri lurah Tugu dan Ustaz Akri Patrio yang bisa memberi pencerahan agama yang dikemas dengan humor khas Akri” pungkasnya***