Stop Narkoba, GuciNEWS – Selasa (24/9/2019) Badan Narkotika Nasional Kota Depok bersama Kecamatan Cimanggis mengadakan Sosialisasi Bahaya dan Penyalahgunaan Narkoba di Aula Kecamatan Cimanggis Depok.
Peserta yang hadir mengikuti sosialisasi adalah warga Cimanggis dari berbagai unsur, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Pengurus RW/RT, Karang Taruna, Kader PKK, Utusan Majelis Taklim dan lainnya.
Eman Hidayat Camat Cimanggis pada sambutan pembukaan mengajak agar warga Cimanggis paham tentang bahaya narkoba yang peredaran dan penggunaannya kian memprihatinkan.
“Sosialisasi bahaya narkoba ini mengajak kita semua untuk memahami sungguh-sungguh tentang bahaya narkoba dengan berbagai bentuknya, setelah itu kita coba untuk memutus mata rantai peredaran dan penggunaannya di tengah-tengah masyarakat dengan cara menjaga diri kita, keluarga kita terutama anak-anak kita agar tidak terjamah barang haram tersebut” ajaknya penuh semangat.
Sementara itu Martejo Ketua Katar Cimanggis yang ikut hadir pada acara sosialisasi mengajak para pemuda Katar Cimanggis menjadi motor penggerak mencegah penyalahgunaan dan bahaya narkoba di wilayah Cimanggis.
“Masa depan anak muda Cimanggis ada di tangan mereka masing-masing salah satu ancamannya adalah narkoba, karena itu tidak ada kata lain kecuali mereka wajib hukumnya untuk tidak menyentuh barang perusak masa depan” tuturnya.
Nara Sumber Sosialisasi Bahaya dan Penyalahgunaan Narkoba adalah Toto susilo Kasi Brantas Narkoba BNN Kota Depok dan Mad Ridho Tokoh Pemuda Cimanggis.
No Narkoba No Drugs!*